WELCOME Mei 2018

Versi printer-friendly

Memasuki bulan Mei 2018, tepatnya pada hari Pendidikan, tanggal 2 Mei -- Lembaga Bina Keluarga Kristen (LBKK) memeringati ulangtahun yang ke-28. Apa saja yang dilakukan selama delapan tahun pertama ? Ada Ceramah Pembinaan Keluarga (CPK) yaitu a.l. :

CPK III -- "Pekerjaan dan Kemesraan" dpo. Dr. Harry Ratulangie
CPK IV -- "Mengatasi Hambatan-Hambatan Persekutuan Keluarga" dpo. Pdt. Andreas H. Simeon
CPK V -- " Orang Tua Mitra Remaja" dpo. Ibu Hosiana Hosea, B.A.
CPK VI -- " Pergaulan Anak Masa Kini" dpo. Pdt. Dr. Peterus Pamudji
CPK VII -- "Mengerti dan Dimengerti" dpo. Drs.Psi.Robin A.Wijaya

Seminar Pembinaan Keluarga (SPK) yang dpo. Pdt. Dr. Yakub B. Susabda yaitu :

SPK I "Dilema dalam Kehidupan Keluarga Kristen di Abad XX"
SPK II "Peranan Iman dalam Pembangunan Keluarga Kristen"
SPK III "Adakah Pengharapan bagi Kasih yang sudah menjadi Hambar ?"

Bagi yang berminat, rekaman CPK maupun SPK tersebut tersedia dalam bentuk CD dan dapat dipesan di sekretariat LBKK/Telaga.

Dalam bulan ini kita juga memeringati Hari Lansia Nasional (tgl. 29), judul-judul rekaman yang berhubungan dengan Lansia a.l. :

T 303A – Di Usia Tua Takut kepada Anak
T 414 -- Mertua dan Menantu / Jika Seatap dengan Mertua
T 464 -- Mendampingi di Saat Akhir / Tatkala Divonis Terminal
T 513 -- Mengapa Anak Enggan Hidup Dekat dengan Orangtua? / Pengaruh Relasi Anak – Orangtua pada Pernikahan Anak / Keluarga Bahagia, Adakah ?